Selamat Datang di Sistem Informasi Kalurahan Kulwaru Lindungi Diri dan Orang Sekitar dengan Tetap Menerapkan Protokol Kesehatan Ayo Pakai Masker ! Ayo Cepat Vaksin !

Artikel

KESIAPAN RUMAH KARANTINA COVID-19 KALURAHAN KULWARU

22 April 2020 10:35:00  Astri Zayanna Fauzia  353 Kali Dibaca  Berita Desa

KESIAPAN RUMAH KARANTINA COVID-19 KALURAHAN KULWARU

Banyaknya himbauan dari pemerintah pusat terkait larangan mudik dalam masa tanggap darurat covid-19 ini menjadi perhatian utama bagi pemerintah daerah bahkan tingkat Kalurahan. Namun, nampaknya tekanan warga di ibukota akibat terdampak covid-19 ini menjadikan lebih banyak warga yang mudik dengan alasan untuk menyambung hidup. Karena itu Pemerintah Daerah Kulon Progo berdasarkan Permendes PDTT No 6 tahun 2020, memerintahkan Pemerintah Kalurahan untuk menyiapkan rumah karantina (isolasi) bagi mereka yang mudik dari daerah zona merah covid-19 sebagai bentuk pencegahan tersebarnya virus Corona.

Rabu, 22 April 2020 Pukul 09.00 WIB. Rumah Karantina Pemerintah Kalurahan Kulwaru dikunjungi oleh tim pemeriksa dari Kapanewon Wates, Danramil, Kapolsek, dan Puskesmas Wates. Rumah Karantina yang berada di Kalurahan Kulwaru terdapat 2 tempat, yaitu di Padukuhan Kanoman dan Padukuhan Granti. Pengadaan Rumah Karantina ini digunakan untuk antisipasi Pemerintah Kalurahan Kulwaru bila nantinya ada pemudik yang membludak datang/pulang dari luar kota dan tidak sanggup di antisipasi sendiri oleh keluarga.

Panewu Kapanewon Wates (Santoso, S.IP., M.Si.) juga mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat  atas kesediaan rumahnya untuk di jadikan Rumah Karantina. Adapun Rumah Karantina yang disediakan Pemerintah Kalurahan Kulwaru sudah terdapat fasilitas yang memadai seperti kamar mandi dan kamar tidur.

Diharapkan dengan adanya Rumah Karantina ini dapat mencegah penyebaran Covid-19, walaupun pada dasarnya tentu saja baik warga masyarakat maupun Pemerintah Kalurahan Kulwaru berharap tidak ada warga yang mudik untuk sementara waktu ini hingga tanggap darurat covid-19 berakhir.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : KULWARU, WATES, KULON PROGO
Kalurahan : KULWARU
Kapanewon : Wates
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55651
Telepon : 0
Email : desakulwaru@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:134
    Kemarin:380
    Total Pengunjung:71.333
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.205.66.93
    Browser:Tidak ditemukan

Arsip Artikel

Statistik SID